Pada kali ini saya akan membagikan sebuah informasi mengenai mobil pada tahun 90an yang sudah menjadi tumpangan sehari-sehari oleh orang-orang. Dan kini transportasi ini sudah menajadi kenangan dan sudah tidak digunakan lagi.
Gambaran oplet dalam sinetron Si Doel Anak Sekolahan yang tayang pada dekade 1990an merupakan moda angkutan umum jarak pendek di wilayah pingggiran kota. Kondisi mobil yang terlihat usang membuatnya sering mengalami mogok saat dikendarai keluarga Doel yang diperankan Rano Karno.Kendaraan klasik itu tercatat pernah menjadi angkutan umum andal di pusat kota Jakarta. Tepatnya melayani rute dari Jatinegara dan Tanah Abang menuju kawasan Kota. Populasinya bahkan meningkat seiring penghapusan trem sebagai alat transportasi pada 1960an.
baca juga: Manfaat Dan Pentingnya Alat Tranportasi Di Kehidupan Sehari-hari
Sebutan oplet sendiri tidak terbatas bagi kendaraan umum berbasis Morris Minor seperti milik keluarga Doel. Terdapat juga gubahan kendaraan lain seperti dari pabrikan Chevrolet hingga model kendaraan Jeep Willys. Rata-rata kendaraan ini dimiliki oleh pengusaha kecil yang menyewakannya kepada para supir.
Kebijakan penghapusan oplet muncul usai adanya inisiatif empat kategori dari Gubernur DKI Jakarta era 1970an, Ali Sadikin. Empat kategori angkutan umum warga DKI dalam pandangannya adalah Kereta Api, Bus, Taksi, dan angkutan kecil beroda tiga seperti becak dan bemo. Hal itu menjadi dasar bagi pemerintahannya meniadakan kehadiran oplet.
baca juga: Aplikasi Transportasi Meningkatkan Kemudahan Dan Kenyamanan Perjalanan Anda
Secara resmi penghapusan oplet dikemas menjadi kebijakan peremajaan dengan terbitnya peraturan mengenai operasional mikrolet. Hingga pada akhirnya posisi oplet semakin terpinggir dan menjadi kendaraan angkut wilayah pinggiran Jakarta pada 1990an.
Nah, itulah tadi awal kisah sejarah oplet yang melegenda sebagai kendaran transportasi pada era 90an di Jakarta. Mungkin itu yang bisa sampaikan dan jangan lupa baca juga informasi lainnya di Alat Transportasi.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar